Mahasiswa Student Exchange Telah Kembali Ke Tanah Air

Ketua Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan Universitas Hang Tuah (jilbab kuning) saat menjemput mahasiswa student exchange di bandara internasional Juanda Surabaya.

Alhamdulillah, 3 mahasiswa Teknik Elektro Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan Universitas Hang Tuah Surabaya telah menyelesaikan program pertukaran pelajar (student exchange) selama 1 semester di Universiti Tun Hussein Onn Malaysia. Semoga ilmu yang didapatkan dapat bermanfaat bagi bangsa dan negara Indonesia.

Mahasiswa student exchange disambut oleh Dekan Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan Universitas Hang Tuah Surabaya (paling kanan).

Mahasiswa student exchange disambut oleh Wakil Dekan I Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan Universitas Hang Tuah Surabaya (dua dari kiri).

Program student exchange ini merupakan program pertama kalinya yang telah dilakukan oleh Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan Universitas Hang Tuah Surabaya. Program ini diawali dengan proses seleksi mahasiswa yang akan dikirim mengikuti program student exchange. Proses seleksi dimulai sekitar bulan Juli sampai bulan Agustus. Setelah proses seleksi selesai dan telah terpilih 3 mahasiswa, maka pada tanggal 25 September 2019 ketiga mahasiswa tersebut dilepas oleh Ketua Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan Universitas Hang Tuah untuk berangkat menuju Universiti Tun Hussein Onn Malaysia.


Mahasiswa student exchange disambut oleh Wakil Rektor III Universitas Hang Tuah Surabaya (paling kiri).

Mahasiswa student exchange disambut oleh Ketua IO Universitas Hang Tuah Surabaya (Tengah).

Setelah satu semester berlalu, mereka telah menyelesaikan program student exchange dan telah kembali ke Universitas Hang Tuah Surabaya. Semoga program student exchange ini dapat terus dilaksanakan pada tahun-tahun berikutnya. Bagi seluruh mahasiswa Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan Universitas Hang Tuah Surabaya bersiaplah untuk menjadi peserta student exchange berikutnya.

FTIK………. One Step Ahead.